Banyak penderita penyakit maag yang ragu untuk berpuasa. Padahal, seperti halnya pada penderita diabetes, puasa justru dapat menyehatkan dari sakit maag. Berikut beberapa Tips Berpuasa Bagi Penderita Maag.
Tips Berpuasa Bagi Penderita maag
- Konsultasikan dengan dokter bila Anda menderita dispepsia organik. Dokter akan menyarankan boleh tidaknya berpuasa tergantung sebab dan keparahan penyakit. Penderita dispepsia yang disebabkan oleh polip, tumor, atau ulkus mungkin disarankan tidak berpuasa. Dokter juga mungkin memberikan obat-obatan tertentu selama berpuasa.
- Saat berbuka, mulailah dengan makanan manis yang mudah dicerna seperti kurma dan teh manis. Hindari langsung berbuka dengan makanan berat.
- Hindari makanan atau minuman:
- yang banyak mengandung gas, seperti sawi, nangka, pisang, dan durian.
- yang meningkatkan rasa sekresi asam lambung seperti kopi dan susu.
- yang lambat dicerna/berlemak seperti keju, goreng-gorengan, kue tar, dan cokelat.
- yang dapat mengiritasi dinding lambung seperti soda, cuka, cabe, merica, dan bumbu yang meningkatkan rasa.
- yang mengandung pati lengket seperti beras ketan, dodol, mie, maizena, singkong, dan talas.
- Makanlah pepaya matang dan wortel. Enzim dalam pepaya dan wortel membantu mencerna makanan berlemak dan berminyak.
- Upayakan untuk selalu makan sahur di akhir waktu dengan diet yang seimbang.
0 komentar:
Posting Komentar